Jumat, 03 Mei 2013

Danau Ciharus Kamojang Garut













Hai sahabat petualang, kali ini 01 April 2013 saya bersama 3 sahabat pergi melakukan hiking ke danau ciharus kamojang garut. Berawal dari ajakan iseng untuk melakukan hiking bersama 4 sahabat ku lainnya, rencananya kami akan camping but karna situasi dan kondisi yang tidak memungkin kan maka kami hanya hiking saja.
Kami berangkat dari Ciparay menuju Majalaya menaiki angkot dengan ongkos 2500/orang, selanjutnya di Majalaya kita naik angkot menuju paseh dengan ongkos 2500/orang kemudian kita naik lagi angkot berbentuk kollbak yang ditutupi terpal dengan ongkos 4000/orang. Sesampainya di Kamojang kita berjalan menuju kawasan perusahaan pertamina, orang-orang disana ramah dan baik loh, suasana yang asri dan lingkungan yang sangat bersih ketika kita melewati rumah penduduk di kawasan Kamojang.
Tidak ada tiket masuk untuk menuju danau ciharus karena letaknya agak lumayan jauh dari penduduk dan berada di tengah-tengah pegunungan, ya 2-3 jam untuk sampai ke danau ciharus dengan medan yang agak lumayan terjal, curam dan licin, karena jalan yang biasa di jadikan jalur rusak akibat motor-motor trail. (eh nyalahin (^-^)Viisss)
Oh iya dianjurkan bagi yang ingin pergi kesana untuk memakai baju dan celana panjang sarung tangan sepatu dan pelindung kepala kalau perlu semisal topi, kupluk, krudung dan lainnya yang bisa nutupin muka karena banyak daun pulus atau terkenalnya dengan daun tereptep yang apabila kena kulit itu sakit dan gatalnya ruarrr biasa dan menimbulkan bintik merah :D

 Namun sesampainya di danau ciharus seperti biasanya rasa lelah pun hilang seketika, namun kalian harus hati-hati lagi dalam melangkah ketika sampai di lokasi danau ciharus karena banyak tanah embel yang kita bisa ketarik dalam tanahnya (ih serem*berlebihan yaa*) sepatu akupun menjadi korban :(

Keindahan panorama yang tidak kalah indahnya dari danau ranucombolo kepunyaannya mahameru yang sering dibilang surganya dunia, danau ini pun tidak kalah indahnya, air yang begitu bening, tenang dan mempesona, bunga rawa pun ikut menghiasi danau ini. Asyik dijadikan tempat mincing juga loh…
sangat disayangkan hasil fotonya tidak memuaskan karena cuaca saat itu sedang mendung. Sangking keasyikan mengabadikan moment-moment saat disana sampai kami lupa waktu yang hampir sore.
Ketika pulang kami memakai jalan lain yaitu jalan ke pereng yang nantinya tembus ke daerah Cikawao Majalaya. Butuh waktu 4-6 jam untuk memakai jalur ini dengann medan yang harus menyusuri sungai perkebunan selanjutnya jalan coral kemudian jalan perkampungan yang masih kurangnya kendaraan yang mobile disini. Dianjurkan untuk yang kurang berolah raga sebaiknya jangan ke jalur ini karena kasihan fisiknya nanti tapi jika ingin tatangan dan keseruan-keseruan yang luar biasa silahkan mencoba. :)






1 komentar:

  1. Mari dukung gerakan #SaveCiharus #SaveleuweungCiharus

    Mari dukung untuk tidak berkunjung ke Kawasan danau Ciharus. Ciharus merupakan kawasan yang berada dalam wilayah konservasi alam tertinggi, dan tidak boleh dimasuki tanpa ijin, bisa dimasuki hanya untuk tujuan penelitian dan pendidikan.

    Terima kasih.

    BalasHapus